• Puskesmas Kecamatan Ciracas-Tim Inovasi
  • Tanggal Diubah : 30 September 2021
    Status Registrasi : Sudah Registrasi

Makan Urab YSC (MeningKatkAN Upaya penanganan RemajA Berperilaku Beresiko dengan Youth Support Center)

Deskripsi

Puskesmas Kecamatan Ciracas merupakan unit pelayanan kesehatan tingkat pertama di Jakarta Timur yang bertugas untuk melakukan upaya kesehatan perorangan dan masyarakat melalui kegiatan preventif, promotif, kuratif, dan rehabilitatif. Saat ini, Poli PKPR (Pelayanan Kesehatan Peduli Remaja) sebagai salah satu bagian dari puskesmas menjadi target gugus PEKERJA (Peduli Kesehatan Remaja) dalam menyelesaikan masalah seiring dengan tugasnya dalam memberikan pelayanan kesehatan dasar, komunikasi, informasi, dan edukasi (KIE) kepada masyarakat. Berdasarkan penemuan kasus yang beragam pada remaja berperilaku beresiko di Kecamatan Ciracas dari tahun 2017, ditemukan : Sex pranikah, KTD (Kehamilan Tidak Diingankan), Persalinan Remaja, Merokok, Konsumsi Alkohol, IMS, HIV, Kejiwaan, Abortus. Sesuai Undang-Undang Perlindungan Anak Nomor 35 tahun 2014, didukung dengan Pergub DKI Jakarta No. 5 tahun 2020 tentang Pencegahan Perkawinan Pada Usia Anak, yang didefinisikan anak dari usia 0-19 tahun, dan didukung dengan keprihatinan kasus remaja berperilaku beresiko di Kecamatan Ciracas, maka Puskesmas Kecamatan Ciracas menggagas inovasi Makan Urab YSC yaitu Meningkatkan Upaya Penanganan Remaja Berperilaku Beresiko dengan YSC/Pusat Layanan Terpadu Remaja. Inovasi berupaya untuk membantu remaja berperilaku beresiko menyadari perilakunya, memperbaiki dan merubahnya sehingga terhindar dari dampak, baik dari segi kesehatan, ekonomi, sosial, dan membantu remaja yang memiliki permasalahan untuk bersama-sama menghadapi dan menyelesaikannya. Kegiatan dari inovasi adalah dengan membentuk Peer Conselor dari usia 10 sampai 19 tahun, konsultasi online dengan menggunakan aplikasi YSC/WA konselor secara langsung, pembinaan Peer Conselor dan posyandu remaja (PosRem), menyebarkan media KIE kepada remaja, sekolah dan lintas sektoral (Dasawisma, Sekolah, Camat). Beberapa fasilitas yang didapat remaja adalah Layanan yang Ramah Remaja, tidak Perlu Mengantri, layanan konsultasi fleksibel (lewat WA, aplikasi, langsung datang ke Puskesmas), One Stop Service, Kerahasiaan informasi, dan Aplikasi YSC Live chat / Konsultasi online gratis. Hasil yang didapat dari remaja berperilaku beresiko, tahun 2018 sebanyak 566 kasus; 2019 sebanyak 307 kasus; 2020 sebanyak 210 kasus; dan 2021 TW 1 sebanyak 47 kasus

Video

Materi

MAKAN_URAB_YSC.pdf

Comment

Leave a comment