• ahyar Muawwal
  • Tanggal Diubah : 31 Agustus 2022
    Status Registrasi : Sudah Registrasi

Darahkita App

Deskripsi

Darah Kita sebagai Inovasi platform yang mempermudah proses pencarian calon donor, mendonor darah, informasi event donor darah dan informasi lokasi donor darah di sekitar kita

link download
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.wasdlabs.darahkita

A.    Latar Belakang

Menurut data dari Kementerian Kesehatan tingkat kebutuhan darah di Indonesia sebanyak 5.100.000 kantong per tahun. Jumlah yang sulit dipenuhi oleh Palang Merah Indonesia (PMI). Hal ini dapat dirasakan oleh masyarakat yang membutuhkan darah, sebagai contoh seringnya tersebar pesan di berbagai sosial media tentang masyrakat yang lagi membutuhkan kantong darah.  Hal ini diperparah jika darah yang dibutuhkan terlambat datang sehingga nyawa pasien/orang yang membutuhkan darah tersebut melayang.

Kesulitan mencari pendonor darah sudah menjadi hal yang sering ditemui dan hal yang lumrah. Seringkali ketika datang ke PMI untuk mencari kantong datang, golongan darah yang dicari tidak tersedia. Biasanya PMI meyarankan untuk mencari pendonor darah sendiri dan mendonorkan darahnya melalui PMI ataupun Rumah Sakit setempat. Keluarga pasien biasanya broadcast pesan ke semua sosial media dan grupnya. Ini jelas tidak efektif dan efesien karena informasinya tidak langsung sampai ke calon donor yang dibutuhkan.

Kurangnya kesadaran masyarakat terhadap penting melakukan donor darah secara rutin. Banyak yang berpikir donor darah hanya untuk membantu orang yang lagi membutuhkan darah. Ini tentu tidak salah, namun selain bisa membantu menyelamatkan nyawa orang lain. Pendonor juga merasakan beberapa manfaat diantaranya dengan melakukan donor darah pendonor mendapatkan melakukan pengecekan kesehatan secara gratis. Setelah mendonorkan darah, tubuh akan bekerja untuk mengisi kembali kehilangan darah. Hal ini justru baiik, karena akan merangsang produksi sel-sel darah baru dan pada gilirannya membantu dalam menjaga kesehatan yang baik. Artinya darah Anda akan segera tergantikan oleh darah baru yang tentunya lebih baik dan sehat.

FOTO IMPLEMENTASI

 

B.     Konteks Permasalahan

1.      Kebutuhan Darah

Kebutuhan dari PMI di setiap Kota/Kabupaten tidak dapat memenuhi permintaan dari masyarakat

2.      Tempat Donor

Seringkali masyarakat ingin mendonorkan darah tetapi tidak tau tempat donor maupun event donor darah di kota/kabupaten tersebut

3.      Complicated Proses

Untuk mencari pendonor darah sangat sulit, umumnya melakukan broadcast pesan dan tidak efektif sesuai dengan tipe darah yang dibutuhkan

4.      Reminder

Pendonor tidak mengetahui atau mengingat waktu donor selanjutnya setelah donor

5.      Stok Darah

Masyarakat juga tidak mengetahui stok darah dari UTD/PMI terdekat, sehingga membuang waktu untuk pengecekan disaat urgensi

6.      Komunitas engagement

Tidak adanya sarana dalam menjaga komunitas yang mampu menopang dalam stabilitas darah

 

C.     Penerima Manfaat

Penerima manfaat dari aplikasi ini adalah pencari donor darah dalam lingkup Prov. Sulawesi Selatan, yang manfaatnya adalah:

a.      Mempermudah proses pencarian calon donor,

b.      Tidak perlu melakukan broadcasting ke sosial media,

c.       Melakukan pencarian calon donor dengan lebih efektif dan efesien,

d.      Dapat langsung berinteraksi dengan calon donor melalui fitur chat pada aplikasi.

e.      Dapat mengetahui stok darah pada lokasi-lokasi donor darah yang telah bekerjasama dengan Darah Kita

Penerima manfaat dari aplikasi ini adalah calon pendonor dalam lingkup Prov. Sulawesi Selatan, yang manfaatnya adalah:

a.      Membantu menyelamatkan nyawa orang lain dengan mendonorkan darahnya,

b.      Mendapatkan history donor darah sehingga dapat mendapatkan pemberitahuan waktu donor darah ideal selanjutnya,

c.       Dapat berinterkasi dengan orang yang membutuhkan darah secara langsung dengan memanfaatkan fitur chatting pada aplikasi

d.      Mendapatkan point pada setiap transaksi donor darah dan dapat ditukarkan dengan merchandise menarik.

Penerima manfaat dari aplikasi ini adalah Mitra dalam lingkup Prov. Sulawesi Selatan, yang manfaatnya adalah:

a.      Palang Merah Indonesia, PMI dapat membagikan lokasi PMI pada kota-kota terkait selain itu, dapat memberikan informasi terkait        persediaan kantong darah berdasarkan golongan darah pada aplikasi Darah Kita sehingga pengguna tidak harus ke kantor PMI untuk mengecek.

Komunitas, Komunitas yang bermitra dengan Darah Kita dapat membagikan informasi perihal event-event donor darah yang mereka adakan pada aplikasi Darah Kita lengkap dengan deskripsi, lokasi dan contact personnya

Adapun fitur aplikasi secara detail tergambarkan dalam bentuk sebagai berikut :

 

 

Video

Materi

PITCHDECK_INOVASI_DARAHKITA.pdf
leaflet-01.png
leaflet-02.png
PROPOSAL_DARAHKITA.pdf

Comment

Leave a comment