• AGUNG WALUYO UTOMO
  • Tanggal Diubah : 31 Agustus 2022
    Status Registrasi : Sudah Registrasi

PCARE VAKSINASI MENDUKUNG IMPLEMENTASI VAKSINASI COVID-19 DI INDONESIA

Deskripsi

Pandemi COVID-19 pertama kali ditetapkan sebagai bencana nasional pada bulan April 2020. Sejak saat itu, pemerintah melakukan berbagai upaya untuk mengendalikan penyebaran COVID19 salah satunya adalah melalui pelaksanaan vaksinasi COVID-19. Sebelumnya dalam pelaksanaan vaksinasi, proses pencatatan dilakukan secara manual dimana berkas pencatatan disimpan pada fasilitas kesehatan dan disimpan secara mandiri oleh peserta yang divaksin. Hal ini menimbulkan kesulitan dari pemangku kepentingan untuk memantau pelaksanaan vaksinasi serta jumlah peserta yang telah divaksinasi dalam skala nasional. Oleh karena itu diperlukan sebuah sistem informasi terintegrasi yang dapat digunakan sebagai media persiapan, pencatatan pelaksanaan vaksinasi, pelaporan monitoring, dan evaluasi penyelenggaraan vaksinasi COVID-19. Salah satu aplikasi yang terlibat dalam sistem informasi terintegrasi tersebut adalah Aplikasi Pcare Vaksinasi. Dengan adanya pencatatan data vaksinasi melalui Aplikasi Pcare Vaksinasi, pencatatan data vaksinasi dapat dilakukan dengan lebih terorganisir. Baik pihak peserta, fasilitas kesehatan, maupun pemangku kepentingan dapat dengan mudah mengakses data vaksinasi dan memantau pelaksanaan vaksinasi di Indonesia. Sampai dengan 29 Agustus 2022, jumlah pelayanan vaksinasi COVID-19 yang telah diinput melalui Aplikasi Pcare Vaksinasi mencapai 434.766.487 suntikan dan jumlah faskes yang menggunakan Aplikasi Pcare Vaksinasi mencapai 17.781 fasilitas kesehatan.

Video

Materi

Inovasi_IHIA_-_PCare_Vaksinasi_-_REVISI.pdf

Comment

Leave a comment