• Hardyanto Panjaitan
  • Tanggal Diubah : 09 Juni 2021
    Status Registrasi : Sudah Registrasi

GENIT (GErakan NIkah sehaT)

Deskripsi

GENIT adalah salah satu inovasi baru yang ada di Puskesmas Biru-Biru dalam upaya peningkatan pencegahan atau deteksi dini penyakit menular seperti TBC, HIV/AIDS dan Penyakit Menular Seksual. Di wilayah kerja Puskesmas Biru-Biru masih ada ditemukan ibu hamil dengan usia 15-35 tahun mengidap HIV/AIDS. Oleh karena itu kami dari pihak Puskesmas membuat satu inovasi “GENIT” (Gerakan Nikah Sehat) dengan melakukan pemeriksaan kesehatan bagi setiap pasangan calon pengantin.

Dengan adanya Inovasi “GENIT” sangat berdampak positif bagi kelompok yang rentan seperti anak-anak, perempuan dan orangtua.

1. Anak-anak

Melalui Inovasi “GENIT” diharapkan bagi pasangan calon pengantin mendapat keturunan yang sehat.

2. Perempuan

Pelaksanakan pemeriksaan “GENIT” dapat menambah pengetahuan calon pengantin wanita tentang kesehatan reproduksi, pencegahan penyakit menular lainnya.

3. Orang Tua

Dari pemeriksaan “GENIT” pada pasangan calon pengantin maka orangtua akan merasa senang dan bahagia jika hasil yang didapatkan baik. Jika dari pemeriksaan didapatkan hasil yang tidak baik maka petugas kesehatan dapat memberikan pemahaman pada orangtua tentang hasil yang didapatkan sehingga orangtua mau memberikan dukungan dalam proses penyembuhan anaknya.

Video

Materi

SK_Genit-converted.pdf
MoU.pdf
Sertifikat_Layak_Nikah-converted.pdf
POWERPOINT_GENIT(1).pptx
ALUR_INOVASI_GENIT_DI_PUSKESMAS-converted.pdf
Leaflet_Genit-converted.pdf

Comment

Leave a comment